SMK NEGERI 1 SOREANG

Kp.Nyalindung No.1 Rt.02/18

.

INFORMASI DAFTAR ULANG PESERTA DIDIK BARU TAHAP 2

Senin, 10 Juli 2023 ~ Oleh Ad ~ Dilihat 1381 Kali

1. Hasil Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dapat diakses di portal PPDB https://ppdb.jabarprov.go.id/ atau di https://bit.ly/ppdb23smksoji_hasiltahap2 mulai hari Senin tanggal 10 Juli 2023 pukul 14.00 WIB.

2. Daftar ulang bagi calon peserta didik baru yang diterima di SMK Negeri 1 Soreang dilaksanakan mulai tanggal 11 s.d 12 Juli 2023 pukul 08.00 s.d 14.00 WIB.

3. Persyaratan daftar ulang:
a. Menunjukkan bukti pendaftaran asli (cetak/print out dari laman PPDB pada saat pendaftaran online);         
b. Menunjukkan Bukti TANDA DITERIMA (cetak/print out dari laman PPDB setelah   pengumuman);
c. Membawa dan menyerahkan fotocopy seluruh dokumen persyaratan:
    1) Ijazah/Surat Keterangan Lulus;
    2) Akta Kelahiran/Surat Keterangan Lahir;
    3) Kartu Keluarga;
    4) Buku Rapor Semester 1 s.d 5;
    5) Surat Tanggung Jawab Mutlak Orang Tua;
    6) Surat Keterangan Sehat/Tidak Buta Warna dari Puskesmas;
    7) Kartu Program Penanganan Kemiskinan/Terdaftar pada DTKS Dinsos (bagi jalur     afirmasi/KETM);
    8) Surat Tugas Orang Tua/Anak guru (bagi jalur perpindahan tugas orang tua, maks. 3   tahun);
    9) Piagam dan Dokumentasi Prestasi (untuk jalur prestasi kejuaraan) maks. 5 tahun, min.   6 bulan.
Semua dokumen persyaratan dimasukkan ke dalam map berwarna MERAH.

d. Menunjukkan dokumen persyaratan asli;
e. Mengisi dan menandatangani Surat Pernyataan Peserta Didik Baru;
f. Mengisi dan menandatangani Surat Pernyataan Orang Tua;
g. Mengisi dan menandatangani tata tertib sekolah. yang dapat diunduh di https://bit.ly/ppdb23smksoji_unduhandaftarulangtahap2

4. Bagi siswa yang diterima dan tidak mendaftar ulang sampai dengan tanggal 12 Juli 2023 pukul 16.00 WIB dianggap mengundurkan diri.

5. Dimohon kepada peserta didik yang akan melakukan daftar ulang agar menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 seperti menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan tidak berkerumun, serta dimohon hanya satu orang saja yang datang ke sekolah untuk melakukan daftar ulang.

6. Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung kepada Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2023/2024.

7. Mengisi formulir Dapodik dilaman  https://bit.ly/ppdb23smksoji_formulirdaftarulangtahap2

 

KOMENTARI TULISAN INI

  1. TULISAN TERKAIT